Iklan

Tim Reaksi Cepat FK Unisba Terjun Tangani Korban Bencana Gempa Cianjur

narran
Kamis, 24 November 2022 | November 24, 2022 WIB Last Updated 2022-11-23T17:36:55Z

Unisba, Relawan, Gempa Cianjur
(Sejumlah relawan TRC FK Unisba melakukan rapat persiapan untuk melakukan penurunan relawan pada wilayah gempa Cianjur, Bandung (21/11)

NARRAN.ID, KAMPUS - Cianjur, Tim Reaksi Cepat (TRC) Fakultas Kesehatan Univesitas Islam Bandung (FK Unisba) diterjunkan membantu penanggulangan bencana di Cianjur. TRC FK Unisba melakukan pelayanan kesehatan di RSUD Sayang Cianjur sejak tanggal 21 November 2022. 

Tempat penugasan berdasarkan hasil rapat relawan kesehatan di pendopo kabupaten Cianjur setelah memperoleh pengarahan dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. TRC FK Unisba merupakan bagian dari tim penanggulangan bencana milik FK Unisba yang saat ini dipimpin langsung oleh Wadek III FK Unisba, Dr. Zulmansyah, dr., Sp.A, M.Kes.

Dokter Ariko salah satu relawan TRC FK Unisba yang terlibat, kegiatan kali ini merupakan bagian dari tanggung jawab moral pada korban yang terkena musibah gempa Cianjur. 

"Kami melakukan tugas bantuan medis kepada korban bencana gempa sekaligus membantu sejawat dan tenaga kesehatan di RSUD Sayang Cianjur ini," terangnya (21/11). 

Menurut ketua TRC FK Unisba, Dokter Dony memperinci kegiatan apa saja yang akan mereka lakukan di sana. Keseluruhan tim TRC hanya akan bekerja dalam tempo tiga hari awal. Jika didapati permasalahan serius, maka nantinya relawan FK Unisba telah mencanangkan durasi waktu selama dua minggu untuk membantu keseluruhan masalah di lapangan.

“Pastinya nanti ada sistem rotasi untuk para relawan berdasarkan evaluasi kebutuhan di lapangan, seperti apa saja keperluan yang harus disediakan,” ungkapnya.

Mengenai siapa saja relawan yang dilibatkan tim TRC FK Unisba, Dokter Dony mengatatakan keseluruhan dari mereka adalah tim medis yang sudah memiliki pengalaman terjun dalam peristiwa bencana. Fokusnya ialah mengadakan pelayanan kesehatan masyarakat dan korban bencana Cianjur.

"Kami terdiri dari dua orang dokter dan satu orang sopir sebagai tim awal, kami dibekali obat-obatan dan juga perlengkapan kebutuhan sehari-hari bagi masyarakat, lusa akan bergabung tim FK Unisba lainnya untuk melakukan pelayanan kesehatan bagi masyarakat." pungkasnya (Red). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tim Reaksi Cepat FK Unisba Terjun Tangani Korban Bencana Gempa Cianjur

Trending Now

Iklan

iklan