Iklan

Arteria Dahlah Sebut Prematur Jika Bom Bunuh Diri Itu Pengalihan Isu

narran
Rabu, 07 Desember 2022 | Desember 07, 2022 WIB Last Updated 2022-12-07T11:56:58Z

Arteria Dahlah, Bom, Teroris


NARRAN.ID, NASIONAL - 
Anggkota Komisi III DPR RI, Arteria Dahlan menanggapidugaan isu pengalihan isu pasca tragedI bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Rabu (7/12). Pria kelahiran Padang itu meminta agar tidak langsung menghukumi sebagai peristiwa terencana seperti yang dibicarakan di banyak media sosial.

Arteria justeru menekankan agar kasus ini diberikan pada pihak berwajib saja untuk diusut sceara tuntas dari pada membangun argumen yang lebih membuat publik gaduh.

“Bagu kami, tak ada namanya pengalihan isu, yang pasti faktanya ada aksi teror bom bunuh diri, di kantor polisi. Itu isu hukumnya, ya usut tuntas saja secepatnya. Kapolda kan orang intel, harusnya dapat segera mengusut tuntas kasus ini,” katanya saat dihubungi.

Terkait dengan tersebarnya gambar kendaraan korban yang memampangkan gambar bertuliskan KUHP Hukum Syirik, Arterian menyebutnya tidak nyambung dan mengada-ngada.

“Ya lebih ga nyambung lagi dan terlalu dipaksakan, justeru KUHP yang baru lebih mengakomodir kearifan lokal dan memberikan penghormatan atas nilai-nilai yg bersifat religius,” tegasnya. (Red)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Arteria Dahlah Sebut Prematur Jika Bom Bunuh Diri Itu Pengalihan Isu

Trending Now

Iklan

iklan