Iklan

Cak Nawardi Gelar Serasehan 4 Pilar Kebangsaan di SMA Darus Sholah Jember

narran
Kamis, 30 November 2023 | November 30, 2023 WIB Last Updated 2023-11-30T05:04:52Z
4 PILAR, DPD RI
Foto: Istimewa
NARRAN.ID, DAERAH - Anggota MPR RI, Ahmad Nawardi, menggelar Sarasehan 4 Pilar Kebangsaan di SMA Darus Sholah Kaliwates Jember. Agenda MPR yang bertemakan Membangun Generasu yang Toleran itu disertai ratusan dari berbagai desa (21/11/2023).

Senator Ahmad Nawardi menyampaikan materi toleransi di hadapan ratusan siswa dengan cara yang menyenangkan. Metode penyampaian aktifis 98 asal Madura itu membuat ratusan peserta siswa SMA Darus Sholah Jember menjadi antusias untuk bertanya. Beberapa siswa mengajukan pertanyaan ke narasumber seputar keberagaman dan toleransi di Indonesia.

Menurut Cak Nawardi, pendidikan karakter banyak mengajarkan toleransi. Seringkali untuk memahami apa yang orang lain rasakan kita harus merasakannya terlebih dahulu untuk bisa mengerti. Apabila tidak, kita akan menganggap bahwa hal tersebut adalah hal yang sepele. Hal ini bisa berkaitan dengan masalah toleransi.

“Ketika kita menemukan panangan yang berbeda, tak masalah untuk mempelajarinya. Mencari tahu mengapa mereka berpikiran seperti itu”, pungkas Anggota DPD RI dua periode itu kepada peserta sarasehan 4 pilar kebangsaan.

Di penghujung agenda, Ahmad Nawardi memberikan pernyataan bahwa mayoritas generasi muda Indonesia memiliki sikap positif yang kuat terhadap toleransi, nasionalisme, dan keberagaman, bahkan tentang kepemimpinan perempuan. Masa depan Indonesia yang bineka pun dinilai menjanjikan. Namun, di tengah kabar gembira ini terselip tantangan untuk membantu generasi muda yang dapat menerima kebebasan beragama. []

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cak Nawardi Gelar Serasehan 4 Pilar Kebangsaan di SMA Darus Sholah Jember

Trending Now

Iklan

iklan